SuaraCianjur.id- Bagi wanita yang suka minuman manis dan dikonsumsi sceara berlebih harus hati-hati ada bahaya yang sedang mengintai.
Dikatakan oleh dr.Zaidul Akbar bagi wanita yang kerap mengkonsumsi minuman manis bisa membuat tubuh rentan terkena gangguan kesehatan.
Menurut ahli kesehatan sekaligus pendakwah ini mengatakan, kalau wanita rentan terhadap gangguan dalam tubuh jika banyak menerima asupan manis secara berlebihan.
Bahan pokok yang paling banyak dibutuhkan adalah gula pasir. Gula pasir yang terbuat dari tebu lalu kemudian dikristalkan menjadi serbuk seperti pasir.
Baca Juga:Anak Milenial Gampang Stres? Iniah Cara Meningkatkan Mood Ala dr. Zaidul Akbar
Menurut dr.Zaidul Akbar, jika makanan dan minuman yang mengandung gula pasir dan dikonsumsi secara berlebihan, tidak baik untuk kesehatan.
Bila tubuh menerima gula secara berlebih menurut dr.Zaidul Akbar, banyak penyakit yang ditimbulkan seperti kanker dan juga gangguan hormon pada tubuh wanita.
“Sebagian besar masalah penyakit termasuk kanker dan gangguan hormon pada wanita berasal dari gula” kata dr.Zaidul Akbar, dikutip dari akun Instagram @zaidulakbar, Jumat (9/12/2022).
Kata dr.Zaidul Akbar sangat disayangkan, kalau tentang ini masih banyak yang belum diketahui oleh banyak orang. Dampak buruk bagi seorang wanita yang sering mengkonsumis minuman manis, bisa saja menimbulkan penyakit kronis di dalam tubuh.
Dijelaskan oleh dr.Zaidul Akbar beberapa dampak dari gula pasir yang dikonsumsi secara berlebihan bisa menimbulkan beberapa penyakit.
Baca Juga:Rekomendasikan Siwak Ketimbang Odol, dr. Zaidul Akbar Ungkap Fakta Kandungan Berbahaya Bahan Kimia
"Masalah gangguan menstruasi, kemandulan, mood bermasalah, stroke, penyakit jantung dan masalah ginjal tiroid bisa dari gula pasir," terang dr.Zaidul Akbar.
Maka dari itu saran dari dr.Zaidul Akbar khususnya bagi apara wanita, untuk mengurangi makanan dan minuman yang mengandung gula pasir, untuk dikonsumsi setiap hari.
Gula pasir bukan hanya memberikan dampak kepada kesehatan dari rahim seorang wanita saja, tapi akan memberikan efek buruk kepada kesehatan perut buat pria.
Gula pasir yang dikonsumsi secara berlebihan yang terdapat dalam makanan dan minuman bisa mebuat seseorang mengalami emosi tak terkontrol. Termasuk masalah pencernaan yang bermasalah.
Menurut dr.Zaidul Akbar dengan seringnya menerima supan makanan dan minuman yang mengandung gula pasir, membuat tubuh seperti sambar petir.
"Singkirin semua gula pasir di rumah jika mau sehat, dan stop semua produk makanan minuman yang berlimpah gula pasir yang masuk ke tubuh kita," kata dr.Zaidul Akbar.
Saran dari dr.Zaidul Akbar dalam mengganti gula pasir bisa menggunakan pemanis alami seperti buah, madu dan tebu secara langsung.
"Pengganti manis gula pasir bisa kita dapatkan dari manis alami yang Allah ciptakan, buah, madu, atau kalau mau manis ya makan tebu," terang dr.Zaidul Akbar. (*)