SuaraCianjur.id - Panik gara-gara HP Android kamu hilang di tempat umum atau terjatuh saat dalam perjalanan di luar rumah?
Jangan buru-buru blokir perangkatnya. Sebaiknya, anda menggunakan cara mencari HP Android yang hilang berikut ini.
Inilah tutorial HP Android agar bisa menemukan HP yang hilang dengan beberapa metode.
Dilansir dari hitekno.com, berikut adalah cara mencari HP Android yang hilang untuk kamu:
Baca Juga:Bijak, Beginilah Tanggapan Dul Jaelani saat Ditanya Mengenai Makam yang Berada di Rumah Ahmad Dhani
1. Gunakan Aplikasi Pengaturan Seluler
Beberapa HP Android memiliki aplikasi bawaan untuk menemukan HP yang hilang. Ikuti langkah-langka ini untuk mencari HP Android yang hilang:
Masuk ke Pengaturan > Keamanan > Temukan HP. Kamu bisa melacak HP Android dan bisa membunyikan suara dari HP meskipun dalam mode silent.
2. Gunakan Google Timeline
Jika kamu menggunakan akun Google pada HP Android, bisa menggunakan Google Timeline untuk melacak lokasi terakhir HP Android kamu.
Baca Juga:Sempat Ada Niatan untuk Melaporkan Orang yang Menghujatnya, Fuji Tidak Sampai Hati Melakukannya
Buka aplikasi Google Maps pada perangkat lain dan masuk ke menu garis tiga (hamburger) > Aktivitas Saya.
Dari sana kamu akan bisa melihat lokasi terakhir dari HP Android kamu.
3. Gunakan Fitur Find My Device
Find My Device adalah aplikasi dari Google yang dapat digunakan untuk melacak HP Android yang hilang. Bagaimana caranya?
Buka browser web pada perangkat lain dan masuk ke findmydevice.google.com. Masuk dengan akun Google yang terkait dengan HP Android kamu dan bisa melacak lokasinya.
4. Gunakan Aplikasi Pelacak Tersendiri
Ada banyak aplikasi pelacak yang dapat diunduh dari Google Play Store, seperti Prey Anti Theft, Cerberus, dan Where's My Droid.
Download aplikasi pelacak ini sebelum HP Android kamu hilang dan ikuti instruksi untuk melacak perangkat kamu.
Itulah empat cara mencari HP Android yang hilang tanpa memblokir perangkat. Manfaatkan tutorial HP Android di atas dengan baik. (*)
Sumber: hitekno.com.