Scroll untuk membaca artikel
Selasa, 07 Februari 2023 | 17:45 WIB

Itikad Baik Patut Dicontoh, Persib Bandung Minta Maaf ke PSS Sleman

Hagi Lukasyah
Itikad Baik Patut Dicontoh, Persib Bandung Minta Maaf ke PSS Sleman
Direktur PT PBB, Teddy Tjahjono (Suara/Adie Prasetyo)

SuaraCianjur.id – Laga big match antara Persib Bandung dan PSS Sleman, yang digelar Minggu (5/2) petang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, harus diterpa insiden yang menimbulkan korban luka.

Hal ini karena ada gesekan terjadi antara Bobotoh dan suporter PSS Sleman. Berdasarkan informasi dari ofisial Persib, kejadian ini tentu saja sangat disesalkan oleh seluruh pihak yang terlibat. Persib pun memberikan permintaan maaf yang tulus atas insiden yang terjadi.

"Atas nama Persib, kami menyampaikan permohonan maaf kepada semua pihak, termasuk teman-teman dari Sleman yang diperlakukan tidak semestinya selama di dalam dan di luar stadion," ujar Teddy Tjahjono, dalam raman resmi Persib Bandung.

Kedepannya, untuk menjaga keselamatan dalam pertandingan sepak bola di masa depan, Persib dan pihak terkait diharapkan dapat berkoordinasi dan bekerjasama dengan baik agar insiden seperti ini tidak terulang lagi.

Baca Juga:Dengan Bergabungnya PKS, Anies Baswedan Sudah Memenuhi Syarat Presidential Threshold

"Sesuai komitmen, kami akan akan terus memperbaiki penyelenggaraan pertandingan kandang, terutama dari sisi keamanan, keselamatan dan kenyamanan," lanjut Teddy.

Pada pertandingan tersebut, Persib Bandung berhasil menaklukan PSS Sleman melalui dua gol dari Ciro Alves. Hasil ini menjadikan Maung Bandung menempati puncak klasemen, mengangkangi Persija Jakarta dan PSM Makassar. (*)

Berita Terkait

Tag

terpopuler

Olahraga

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda