SuaraCianjur.id- Sebuah kabar mengejutkan datang dari bintang Timnas Maroko yakni Achraf Hakimi. Dia diduga terlibat dalam sebuah skandal, melakukan pemerkosaan terhadap seorang wanita.
Dari laporan Metro, disebutkan kalau Hakimi dituduh telah melakukan hubungan paksa dengan wanita yang usianya masih 24 tahun.
DIkabarkan juga, dugaan pemerkosaan itu terjadi dan dilakukan ketika berada di kediamannya, di Boulogne-Billancourt, Paris, pada tanggal 25 Februari 2023 kemarin.
Hakimi dilaporkan oleh wanita yang diduga menjadi korban pemerkosaan. Laporan dibuat pada hari Minggu (26/2) kemarin ke kepolisian distrik Nogent-sur-Marne.
Baca Juga:Pelatih Maroko Waspadai Modric saat Rebutan Posisi 3 Piala Dunia 2022, Tensi Tinggi Bisa Terjadi
Hanya saja dalam laporan itu, wanita tersebut tidak membawa barang bukti.
Namun demikian, pihak kepolisian di hari Senin (27/2) kemarin sudah membuka penyelidikan atas dugaan insiden memalukan tersebut.
Tapi sangat disayangkan, kalau kabar tersebut sudah meyebar ke permukaan publik. Pihak kepolisian sendiri harus melakukan penyelidikan terlebih dahulu, untuk mencari kebenarannya.
Selain itu, sebelumnya juga ada kabar yang mengejtukan dari dengan kasus pemerkosaan yang dilakukan kepada mantan pemain PSG bernama Daniel Alves.
Terkini kabarnya kalau pemain asal negara Brasil sudah mendekam di balik jeruji besi penjara.
Baca Juga:Dibuat Tidak Nyaman Pemain Maroko Ini Bentak Oliver Giroud
Ada dugaan kalau Daniel Alves melakukan kekerasan dalam seksual terhadap wanita yang dijumpai di kelab malam Sutton, Barcelona.
Dalam sebuah laporan forensic yang diberikan ke Pengadilan di wilayah Barcelona, menunjukan adanya sisa cairan sperma. Cairan sperma itu ditemukan dalam tubuh wanita yang menjadi korban.
Bahkan katanya ada juga sisa cairan serupa yang ditemukan di lantai toilet klub malam Sutton. Termasuk pada pakaian korban, yang memiliki profil genetik sama dengan sampel yang diberikan Dani Alves. Kabar ini sungguh mengejutkan bagi dunia sepak bola. (*)