SuaraCianjur.id - Erick Thohir, Ketua Umum PSSI, tengah mengikuti Kongres FIFA di Kigali, Rwanda pada Rabu (15/3). Selama menghadiri acara tersebut, Thohir melayani permintaan wawancara dari media internasional mengenai persiapan Indonesia dan PSSI dalam menghadapi gelaran Piala Dunia U20.
“Selama mengikuti rangkaian acara Kongres FIFA di Rwanda, saya juga melayani permintaan wawancara dari media-media internasional seputar persiapan Indonesia dan @pssi menjelang gelaran Piala Dunia U20,” tulis Erick Thohir di akun instagramnya, dilihat Kamis (16/3/2023).
Erick Thohir menegaskan bahwa Piala Dunia U20 akan menjadi sejarah baru bagi Indonesia. Sebagai negara sepak bola, masyarakat Indonesia sangat antusias mendukung acara sepak bola dunia seperti ini.
“Saya sampaikan bahwa ini akan menjadi sejarah baru bagi negara kita. Indonesia adalah negara sepak bola, masyarakat kami mendukung penuh gelaran sepak bola dunia,” lanjut Erick Thohir.
Baca Juga:Link Live Streaming All England 2023 Babak 16 Besar, Segera Berlangsung
Selain itu, Menteri BUMN ini juga menegaskan bahwa ajang ini adalah terbesar kedua yang diadakan oleh FIFA. Dirinya juga menjanjikan bahwa akan banyak suporter yang hadir ke stadion.
“Ini adalah event FIFA yang terbesar kedua, jadi kamu harus mempersiapkan dengan serius. InsyaAllah akan banyak suporter yang hadir, karena masyarakat Indonesia 70% menyukai sepak bola,” sambung Erick Thohir. (*)