Suara Cianjur.id- Puasa adalah salah satu ibadah yang diwajibkan oleh agama Islam, dan dijadikan sebagai momentum untuk menguatkan ikatan dengan Allah SWT, memperbaiki diri, serta meningkatkan kualitas hidup sebagai manusia yang bertakwa.
Selama berpuasa, kita dituntut untuk menahan diri dari makan, minum, dan segala bentuk kegiatan yang dapat membatalkan puasa.
Namun, puasa juga memberikan peluang besar bagi kita untuk berbuat kebaikan kepada sesama, salah satunya dengan memberikan makanan untuk orang yang berbuka puasa.
Memberikan makanan untuk orang yang berbuka puasa termasuk dalam amalan yang sangat dianjurkan dalam agama Islam, karena selain memberikan manfaat bagi mereka yang berpuasa, juga bisa mendatangkan pahala bagi kita sebagai pemberi.
Baca Juga:Jadwal Buka Puasa di Pagar Alam, Senin 27 Maret 2023 Disertai Doa
Ustadz Adi Hidayat pernah mengutip hadist yang mengatakan bahwa memberikan makanan walaupun hanya dengan sebiji kurma dan air kepada yang berpuasa maka akan mendapatkan pahala sama seperti orang yang sedang berpuasa,
“Pernah mendengar hadits ini,barangsiapa yang memberikan orang yang berpuasa sebuah kurma dan air minum maka dia memiliki pahala seperti orang yang berpuasa tanpa dikurangi, ada? haditsnya shahih di tirmidzi”
Pada bulan Ramadhan yang suci ini, langkah yang tepat dan bijaksana adalah memberikan sebagian dari rezeki kita kepada mereka yang sedang berpuasa atau sedang mengalami kesulitan.
Hal ini merupakan tindakan yang dianjurkan dalam agama Islam dan akan mendatangkan kebaikan bagi kita dan mereka yang menerima bantuan. (*)
(*/Haekal)
Baca Juga:Dapat Libur Panjang, Skuad Borneo FC Fresh Jalani Sisa Musim BRI Liga 1