SuaraCianjur.id - Pada gelaran PMSL Southeast Asia Spring 2023 yang sudah berlangsung dua minggu, RRQ akhirnya mendapatkan WWCD pertamanya.
Puasa WWCD tersebut akhirnya selesai pada match ke 4 Week 2, dengan perolehan 14 poin eliminasi.
Usai bertarung dengan Faze Clan yang memang selalu menjadi penghalang bagi tim tim Indonesia untuk mendapatkan WWCD.
Yang memang, Faze Clan selalu konsisten berada di tiga besar, bahkan mendapatkan dua kali WWCD pada hari tersebut.
Baca Juga:3 Dokumenter tentang Eksperimen yang Dilakukan pada Manusia, Berani Nonton?
Meski begitu RRQ mendapatkan poin terbanyak pada weekly ranking day 2 week 2, bagi tim yang bermain sebanyak 6 kali.
Hal tersebut membuktikan bahwa RRQ bermain dengan stabil, tidak naik turun dalam performa bermain.
Usai libur kemarin RRQ akan bermain hingga hari terakhir di minggu kedua, dan menjadi hal baik bila RRQ dapat terus konsisten.
RRQ mengakhiri day 2 dengan memperoleh 49 poin yang menyusul BTR, AE dan Voin yang belum bermain maksimal.
(*/Tigor Hutabarat)
Baca Juga:4 Zodiak yang Tampil Ceria dan Menawan saat Bertemu Calon Mertua
Sumber: youtube.com / PUBG MOBILE Indonesia