Ekonom Rizal Ramli Kritik Langkah Jokowi: Cawe-cawe atau Kehilangan Fokus?

Presiden Jokowi menggebrak dengan pengakuan mengejutkan: Siap cawe-cawe dalam Pilpres 2024! Namun, langkahnya menuai kritik tajam dari ekonom Rizal Ramli. Apakah ini langkah untuk kepentingan negara atau hanya ambisi pribadi?

Haekal
Selasa, 30 Mei 2023 | 18:56 WIB
Ekonom Rizal Ramli Kritik Langkah Jokowi: Cawe-cawe atau Kehilangan Fokus?
Jokowi, dikritik oleh Rizal Ramli karena plin plan bahwa akan cawe-cawe di Pilpres 2024 nanti ((Instagram/@jokowi))

SUARA CIANJUR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah secara terang-terangan menyatakan niatnya untuk ikut atau "cawe-cawe" dalam Pilpres 2024.

Ia mengklaim bahwa langkah ini diambil untuk kepentingan negara, bukan untuk kepentingan pribadi atau golongan.

"Saya harus cawe-cawe," ujar Presiden saat berbincang dengan para pemimpin media massa di Istana Merdeka pada Senin, 29 Mei 2023.

Namun, pernyataan tersebut langsung mendapatkan kritik dari ekonom Rizal Ramli.

Baca Juga:Garda Oto dari Asuransi Astra Sosialisasikan Cara Berkendara Aman di Universitas Multimedia Nusantara

Melalui cuitannya di Twitter, Rizal Ramli mengunggah sebuah gambar tangkapan layar dari cerita Instagram @Sirianagde, yang menampilkan dua berita dari media yang sama dengan judul berbeda.

Berita pertama menuliskan "Jokowi tak cawe-cawe urus capres 2024", sementara berita kedua berjudul "Jokowi: Demi Bangsa dan Negara ke Depan Saya Akan Cawe-cawe".

Rizal Ramli mengkritik langkah Presiden Jokowi sebagai tindakan yang plin-plan, dan menyebut bahwa hal ini menjelaskan mengapa Jokowi tidak dapat mengurus negara dengan baik.

“Ngomong apasih lu. Mencla-mencla gak ilang-ilang. Pantes aja ngurus negara berantakan. Parah,” kata keterangan dalam unggahan itu, dikutip dari Twitter @RamliRizal, Selasa (30/5/2023).

Akun @Sirianagde, pemilik gambar yang diunggah oleh Rizal Ramli, adalah milik Gde Siriana Yusuf yang saat ini menjabat sebagai Direktur Eksekutif Indonesia Future Studies atau Infus. (*) 

Baca Juga:Sering Kangen setelah Cerai, Indra Bekti Berharap Bisa Rujuk dengan Aldila Jelita

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Berita

Terkini

Tampilkan lebih banyak