Sergio Ramos Resmi Tinggalkan PSG, Kini Berstatus Free Agent, Persib Siap Tampung?

Koneksi Spanyol dengan Luis Milla membuka peluang Sergio Ramos bisa didatangkan oleh Persib Bandung. Mungkinkah? Simak selengkapnya dalam artikel ini!

Hagi Lukasyah
Sabtu, 03 Juni 2023 | 15:30 WIB
Sergio Ramos Resmi Tinggalkan PSG, Kini Berstatus Free Agent, Persib Siap Tampung?
Sergio Ramos resmi akan tinggalkan PSG. Mungkinkah dia bermain di Indonesia? (suara.com)

SUARA CIANJUR – Secara mengejutkan, bek senior asal Spanyol, Sergio Ramos resmi akan meninggalkan klub Prancis, Paris Saint Germain (PSG). Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh jurnalis sepak bola terkemuka, Fabrizo Romano dalam laman twitternya, dilihat Sabtu (3/6/2023). 

“Sergio Ramos telah memutuskan untuk meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) sebagai pemain bebas transfer. Ia tidak akan menandatangani kontrak baru,” tulis Fabrizio Romano. 

Setelah keputusan ini, kini mantan kapten Real Madrid ini berstatus bebas transfer. Hal ini tentu membuka peluang setiap klub untuk mendapatkan jasanya, tak terkecuali klub Indonesia, termasuk Persib Bandung

Koneksi Spanyol dengan Luis Milla bukan tidak mungkin membuka peluang dan memperbesar kemungkian Sergio Ramos bisa bermain di Indonesia. Apalagi saat ini, Persib Bandung membutuhkan bek tangguh untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim depan. 

Baca Juga:Nursyah Nangis Didiamkan Suami 7 Bulan Gegara Susah Dinasihati, Ayah Indah: Malah Kita yang Dimarahin

Sergio Ramos adalah pemain dengan segudang prestasi. Tercatat dirinya pernah meraih berbagai gelar bergengsi seperti juara Piala Dunia, Piala Eropa, Liga Champions, La Liga, Liga Prancir, dan masih banyak yang lainnya. 

Saat ini, Sergio Ramos berusia 37 tahun, usia yang masih memungkinkan bisa bermain di sepak bola Indonesia. 

Jika Sergio Ramos berhasil didatangkan, maka ini akan menjadi terobosan besar untuk sepak bola Indonesia. Pemain yang terkenal spartan tersebut bisa menjadi contoh yang baik, untuk pemain muda Indonesia. 

Adapun bersama PSG, musim lalu Sergio Ramos tampil dalam 32 pertandingan, dan berhasil mencetak satu gol dan satu assist. (*)

Baca Juga:Wow Mengejutkan! Bukan IPhone atau Samsung, Ternyata Seri Handphone ini Penjualan Terbesar Sepanjang Masa

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Olahraga

Terkini

Tampilkan lebih banyak